Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila: Siswa MI Integral Al-Ukhuwwah Ciptakan Wayang Kuda Lumping
Banjang (MI Integral Al-Ukhuwwah) – Siswa kelas V yang terlibat dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) MI Integral Al-Ukhuwwah berkreasi dengan membuat wayang dalam rangka mengembangkan pemahaman dan apresiasi terhadap nilai-nilai Pancasila melalui pembuatan Wayang Kuda Lumping.
Proyek yang dilakukan pada jam pelajaran Seni Budaya dan Prakarya ini melibatkan siswa-siswi dalam pembuatan wayang secara langsung. Dibimbing Ustadzah Husna Rahayu Mariza, S.Pd., siswa-siswi dibagi menjadi kelompok beranggotakan 4-6 orang, memberikan sentuhan kreatifitas unik masing-masing.
Pembuatan wayang ini bukan hanya sekadar kegiatan seni biasa, melainkan sebuah upaya nyata untuk memperkuat Profil Pelajar Pancasila.
Pembimbing Ustadzah Husna Rahayu Mariza, S.Pd menjelaskan tujuan dari proyek ini adalah untuk mendekatkan siswa-siswi dengan nilai-nilai Pancasila melalui karya seni yang dapat diapresiasi secara visual.
Sebelum memulai tahap pembuatan, siswa-siswi dipersiapkan dengan briefing oleh pembimbing. Mereka diberikan penjelasan rinci tentang cara pembuatan wayang yang diinginkan dan prosedur yang harus diikuti. Hal ini tidak hanya memberikan pemahaman teknis, tetapi juga membuka ruang bagi siswa-siswi untuk mengembangkan kreativitas mereka.
Bahan-bahan yang digunakan dalam proyek ini melibatkan kardus, karton, alat warna, dan lem. Siswa-siswi dengan antusias mempersiapkan alat dan bahan mereka sebelum mengawali proses kreatif.
Setiap kelompok mengerjakan proyeknya dengan semangat dan dedikasi. Dari konsep hingga eksekusi, setiap langkah dipertimbangkan dengan cermat. Proses kolaborasi dalam kelompok tidak hanya meningkatkan keterampilan seni, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai kerjasama dan kebersamaan.
Siswa juga berkesempatan untuk mewawancarai Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Ustadz Abdul Bari,S.Pd.I., yang memberikan pandangannya tentang pentingnya kegiatan ini.
"Projek seperti ini menjadi langkah inovatif dalam membentuk karakter siswa-siswi. Melalui seni, mereka tidak hanya belajar tentang keindahan kreativitas, tetapi juga memahami nilai-nilai Pancasila secara mendalam," ujar Abdul Bari.
Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila ini menciptakan sebuah platform di mana siswa-siswi dapat mengekspresikan gagasan dan nilai-nilai moral melalui seni. Melibatkan mereka dalam kegiatan praktis seperti pembuatan wayang membangun keterampilan kritis, kreativitas, dan rasa tanggung jawab.
Dengan hasil akhir yang memukau, Wayang Kuda Lumping karya siswa-siswi Kelas 5 MI Integral Al-Ukhuwwah menjadi saksi bisu dari upaya mereka dalam merajut makna Pancasila ke dalam kehidupan sehari-hari.
Penulis : Kontri
Foto : Kontri
Editor / Redaktur : yanti
0 Komentar
Terima Kasih Atas Komentar Anda. (^_^)