Banjang (MI Integral Al-Ukhuwwah) – MI Integral Al-Ukhuwwah kembali mencetak prestasi gemilang melalui salah satu siswanya, Ananda Muhammad Hafizhi Al-Furqan. Putra dari Bapak Dr. Husin, M.Pd, dan Ibu Mera Agustina, S.Pd.I, ini berhasil lolos seleksi Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat provinsi dan akan melanjutkan perjuangannya di tingkat nasional pada mata pelajaran Matematika. Prestasi ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi Ananda Muhammad Hafizhi Al-Furqan serta dukungan penuh dari keluarga dan para Ustadz-Ustadzah di MI Integral Al-Ukhuwwah.
Kepala Madrasah, Ibu Hj. Muhsinah, S.Pd.I, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya kepada Ananda Hafizhi yang telah membawa nama baik madrasah di kancah pendidikan nasional.
“Keberhasilan Ananda Hafizhi ini adalah bukti nyata bahwa dengan kerja keras, semangat, dan doa, prestasi gemilang dapat diraih. Semoga Ananda Hafizhi dapat memberikan yang terbaik di tingkat nasional dan menjadi inspirasi bagi teman-temannya di MI Integral Al-Ukhuwwah,” ujar Ibu Hj. Muhsinah, S.Pd.I.
Keluarga besar MI Integral Al-Ukhuwwah mendoakan agar Ananda Muhammad Hafizhi Al-Furqan selalu diberikan kemudahan, kelancaran, dan kesuksesan dalam menghadapi OSN Matematika tingkat nasional. Semoga prestasi ini menjadi awal yang baik untuk pencapaian-pencapaian berikutnya.
Penulis : iMuqi
Foto : Kontri
0 Komentar
Terima Kasih Atas Komentar Anda. (^_^)